0 Comment
Kali ini saya akan membahas mengenai profil bisnis di instagram, sebenarnya apa itu profil bisnis instagram? profil bisnis Instagram adalah profil yang dimana khusus untuk mempromosikan bisnis anda melalui Instagram, jika di facebook profil bisnis itu sendiri mendapatkan julukan halaman penggemar atau fanspage.

Profil bisnis Instagram sebenarnya hampir sama dengan fanspage facebook, bedanya di Instagram anda hanya diperbolehkan menggunakan satu profil dalam satu akun. Misalnya anda sedang menggunakan profil pribadi di Instagram, jika anda ingin membuat profil bisnis, anda harus mengubah profil pribadi anda menjadi profil bisnis.

Jadi, anda hanya dapat menggunakan satu profil saja, tidak bisa menggunakan dua profil sekaligus dalam satu akun, kecuali anda membuat akun instagram yang lain.

Namun sebelum anda membuat profil bisnis di Instagram, anda diwajibkan memiliki sebuah fanspage atau halaman facebook, karena profil bisnis anda harus ditautkan ke salah satu halaman facebook anda, fungsinya adalah untuk memberikan label/kategori bisnis anda.

Berikut sebelum dan sesudah akun instagram dirubah menjadi profil bisnis.


Terdapat label dibawah nama pada profil bisnis, sedangkan di profl pengguna tidak ada label.

Langkah pertama, Membuat Halaman Facebook

Jika anda belum pernah membuat halaman facebook, silahkan buat terlebih dahulu melalui menu halaman pada beranda facebook yang terletak pada bagian atas.


  • Setelah masuk ke menu utama, silahkan masuk ke menu halaman
  • Selanjutnya klik buat halaman.
  • Isi nama halaman dan kategori halaman lalu klik mulai.
  • Isi deskripsi singkat dan deskripsi panjang mengenai bisnis anda.
  • Tambahkan foto profil dan foto sampul halaman untuk menarik pengunjung.
  • Halaman facebook sudah siap, sekarang saatnya menautkan halaman anda dengan profil bisnis Instagram.


Langkah kedua, Menautkan Profil Bisnis Instagram dengan halaman Facebook

Jika sudah membuat halaman facebook, sekarang saatnya menautkan halaman yang telah anda buat dengan profil Bisnis di Instagram anda.

Bagaimana Cara Merubah Profil Pengguna/Profil Pribadi menjadi Profil Bisnis?

1. Buka Aplikasi Instagram pada Android anda, atau login Instagram lewat browser khusus untuk perangkat komputer.

2. Masuk ke tab profil, lalu buka opsi pengaturan yang berada pada kanan atas berlogo titik tiga.

3. Cari menu beralih ke profil bisnis, jika tidak ada, silahkan masuk ke sunting profil.


4. Pilih Coba Alat Bisnis Instagram.

5. Klik Lanjutkan sampai anda diarahkan untuk menghubungkan halaman facebook anda dengan halaman Profil Bisnis Instagram.


6. Pilih halaman yang akan ditautkan dengan Profil Bisnis Instagram.

7. Jika semuanya sudah selesai silahkan kembali ke menu profil, jika terdapat label atau kategori pada profil Instagram anda berarti anda sudah berhasil merubah profil pribadi/profil pengguna menjadi profil bisnis.

Apa bedanya profil bisnis dengan profil pengguna biasa?

Di akun facebook, anda hanya dapat menjangkau sampai maksimal 5000 teman saja untuk satu akun, jangkauan ini sangat kecil sekali 1untuk berbisnis. Berbeda jika anda membuat sebuah halaman facebook, tidak ada batasan maksimal untuk jumlah orang yang like atau menyukai halaman facebook anda, semakin banyak yang suka semakin banyak followers yang menjangkau profil bisnis Instagram anda.

Mengingat pengguna sosial media seperti facebook dan instagram sekarang sudah menyentuh angka 1 milliaran pengguna, angka yang sangat fantastis bukan? darimana saya tahu ini? Silahkan lihat jumlah keseluruhan pengguna yang mengunduh aplikasi Instagram dan Aplikasi Facebook. Jika anda sudah tahu tentu anda tidak akan melewatkan kesempatan untuk berbisnis di sosial media.

Demikian semoga tutorial singkat ini bermanfaat khususnya untuk pemula yang baru belajar.

Post a Comment

Post a Comment

 
Top