0 Comment
Siapa sangka, Google Chrome merupakan salah satu browser terbaik yang pernah ada, browser ini menempati posisi nomor satu didunia karena menurut statistik, Google Chrome merupakan salah satu browser yang paling banyak dipakai.


Menurut salah seorang pengguna, Google Chrome merupakan browser yang paling ringan, itulah mengapa browser ini disukai oleh banyak pengguna hingga sekarang, tidak jarang kita melihat pengguna yang menginstal Google Chrome sehabis instalasi sistem operasi.

Tapi meskipun Google Chrome adalah browser yang paling ringan, tidak jarang juga kita pernah mengalami yang namanya lag. Istilah lag atau hang merupakan istilah atau sebutan untuk aplikasi atau perangkat lunak yang tidak bisa berbuat apa-apa.

Biasanya ini terjadi karena kesalahan pengguna itu sendiri, entah karena membuka banyak tab, entah karena banyak situs yang menjalankan java script, atau bahkan kinerja dari Google Chrome itu melebihi kinerja RAM dari masing-masing perangkat.

Untuk mengatasi masalah seperti ini, biasanya kita hanya perlu untuk menutup beberapa aplikasi atau proses latar belakang yang tidak dipakai. Proses latar belakang dari aplikasi lain juga bisa menjadi penyebab hangnya Google Chrome, karena mereka memakai hampir sebagian besar kinerja RAM sehingga tidak memberi kesempatan pada Google Chrome untuk bekerja.

Oke pada kesempatan kali ini saya akan memberikan penjelasan, bagaimana cara mengatasi Google Chrome yang lag atau hang.

Langkah Utama, Mematikan Proses Berjalan dilatar Melalui Task Manager atau Recents Apps

Untuk pengguna Komputer, biasanya anda hanya perlu masuk kedalam task manager dengan cara menekan tombol Ctrl+Alt+Del kemudian silahkan matikan aplikasi yang menurut anda paling banyak memakan RAM.

Sedangkan untuk pengguna Android, silahkan masuk ke Recents App, setiap perangkat memiliki cara yang berbeda-beda dalam masuk ke recents app. Dan saya anggap disini anda sudah tahu apa yang dimaksud dengan recents app dan bagaimana cara masuk kedalamnya.

Jika setelah menutup recents app namun masih juga lag, berarti anda perlu menutup aplikasi yang berjalan dilatas melalui pengaturan aplikasi kemudian matikan aplikasi secara paksa.

Setelah anda mematikan Google Chrome lewat task manager atau recents app, silahkan buka kembali Google Chrome anda, dan taraaa... sekarang Google Chrome anda sudah bisa dipakai lagi.

Cara ini terbukti sangat ampuh untuk mengatasi Google Chrome yang hang.

Langkah Alternative, Mengetikkan Perintah Restart pada Google Chrome

Namun jika anda ingin mencoba cara yang lain, sebenarnya masih ada langkah alternativenya. Ingat ini hanya langkah alternative saja, jadi silahkan gunakan apabila anda hanya menganggap Google Chrome anda lah yang bermasalah.

Yaitu dengan cara merestart Google Chrome, dengan mengetikkan perintah ini kedalam web address bar:

chrome://restart

Cara ini hanya berlaku untuk Browser Google Chrome, untuk pengguna browser lain seperti Mozilla Firefox, Internet Explorer, dan lain sebagainya, cara ini tidak berlaku, namun anda masih bisa mengikuti langkah utama yang saya sebutkan diatas.

Apa yang terjadi setelah merestart Google Chrome dengan mengetikkan perintah diatas?

Yang terjadi selanjutnya adalah, Google Chrome akan secara otomatis tertutup kemudian terbuka kembali, hampir sama seperti anda menutup proses Google Chrome secara manual.

Lakukan cara diatas apabila:

1. Google Chrome sempat mengalami lag atau hang apabila membuka salah satu situs yang diperkirakan mengakses beberapa kode javascript sehingga menyebabkan Google Chrome tidak berfungsi dengan semestinya.
2. Google Chrome terasa lambat dan lama sekali untuk diakses.
3. Loading pada Google Chrome anda tidak berjalan lancar, padahal koneksi internet anda cukup bagus.
4. Google Chrome anda membuka beberapa tab secara otomatis karena pengaruh iklan popup atau iklan pihak ketiga.

Jika anda bertanya-tanya apakah data saya akan terhapus setelah mengikuti cara ini, misalnya data download atau cookie? jawabannya adalah tidak.

Tidak ada yang terhapus kecuali beberapa tab yang sudah terbuka, hal ini sama saja seperti anda menutup Google Chrome dan membukanya kembali secara manual, jadi anda tidak perlu khawatir.

Pelajari apa saja yang membuat proses Google Chrome menjadi lambat meskipun browser ini dinilai sebagai browser yang ringan.

1. Koneksi internet tentunya.
2. Kinerja Google Chrome yang dikalahkan oleh Aplikasi Lain yang berjalan dilatar.
3. Membuka situs yang memuat banyak JavaScript.
4. Membuka banyak tab sekaligus (sangat jarang terjadi)
5. Banyak iklan yang mengganggu, pop up iklan yang membuka tab latar belakang secara otomatis.

Dan mungkin masih ada lagi yang tidak saya sebutkan diatas. Namun menurut saya, poin-poin diatas adalah poin yang paling sering terjadi dan menyebabkan Google Chrome menjadi lag.

Intinya, ini bukan bug dari Google Chrome, melainkan kesalahan pengguna seperti yang sudah saya jelaskan.

Demikian semoga penjelasan singkat yang saya sampaikan diatas dapat berguna dan semoga bermanfaat.

Post a Comment

 
Top