0 Comment
Ada saja tantangan yang dihadapi oleh seorang publisher Google Adsense, mulai dari bisik-bisik tetangga karena kita bisa mendapatkan penghasilan tanpa harus kerja keras atau Bannednya akun Adsense kita karena tuduhan invalid click, padahal kita tidak pernah melakukan cara yang curang.

Dan tantangan lain yang harus dihadapi oleh seorang publisher adalah munculnya iklan yang kurang ramah untuk dilihat oleh visitor blog atau maupun publisher itu sendiri, salah satunya yaitu iklan teks yang berjudul "suamiku blabla selama 4 jam".

Bagi publisher yang aktif dan sering meninjau berbagai macam iklan mungkin sangat sering melihat iklan ini, iklan ini menurut saya merupakan iklan yang sangat mengganggu pengguna dan merugikan Publisher.


Bagi publisher, iklan ini dianggap sebagai iklan yang memiliki CPC Rendah, kalaupun memang ada reaksi pengguna yang mengklik iklan ini, publisher adsense tidak akan mendapat apa-apa, karena reaksi pengunjung yang mengklik iklan ini rata-rata langsung menutupnya dalam waktu singkat. Mengapa? karena isi iklan dan isi situs tidak nyambung sama sekali.

Bahkan, jika Publisher Adsense sudah mendapatkan penghasilan dari iklan tersebut, penghasilannya akan ditarik kembali oleh Google Adsense dan dikembalikan ke Advsertiser Google Adwords karena pengunjung tidak melakukan aksi apapun setelah mengklik iklan ini.

Nah, Jika itu terus menerus terjadi maka Publisher Adsense akan mendapatkan Hukuman Smart Pricing dari Google.

Untuk lebih jelasnya silahkan disimak.

Bahaya Smart Pricing yang ditujukan ke Publisher Adsense

Karena rata-rata pengunjung melakukan close setelah mengklik iklan, maka bahaya yang akan menimpa publisher Adsense adalah Smart Pricing, apa itu smart pricing? Smart Pricing merupakan hukuman Google Adsense yang ditimpakan kepada publisher Adsense untuk melindungi pengiklan Google Adwords karena adanya reaksi click and run secara terus menerus pada Iklan Adsense.

Akibatnya, publisher iklan lah yang harus disalahkan, dan tindakan yang harus kita ambil adalah memblokir iklan yang kita anggap merugikan publisher.

Salah satu iklan yang menurut saya merugikan semua publisher adalah Iklan yang berjudul "suamiku blabla 4 jam"

Nah, jika kita perhatikan iklan yang berjudul "suamiku blabla selama 4 jam" ternyata iklan tersebut milik orang russia yang diiklankan menggunakan target Indonesia serta juga menggunakan bahasa Indonesia di Iklannya. Namun jika kita mencari tahu soal iklan tersebut, ternyata iklan itu sama sekali tidak nyambung dengan isi situsnya, yang ada iklan tersebut malah mengarah ke situs orang russia.

Pantas saja pengguna yang mengklik iklan tersebut langsung menutupnya karena isi iklannya tidak nyambung, sehingga publisher Adsense lah yang disalahkan oleh Google.

Langkah untuk Memblokir Iklan yang Kurang Ramah pada Akun Adsense

1. Masuk Ke Akun Google Adsense Anda, selanjutnya kunjungi Tab Allow & Block Ads.

2. Kemudian Pilih Tab All My Sites.


3. Akan ada berbagai macam Tab yang muncul, pilih Tab Pusat Peninjauan Iklan.


4. Jika anda belum mengaktifkan Tab Pusat Peninjauan Iklan, silahkan Aktifkan terlebih dahulu.

5. Di Bagian Filter Iklan, Silahkan Ketikkan Iklan Yang Menurut Anda kurang Ramah Kemudian pilih Terapkan.


6. Maka Akan Muncul Iklan yang cocok dengan Hasil Pencarian Anda, selanjutnya Cekal Semua Iklan yang muncul di Peninjauan Iklan.


7. Atau Catat semua Url Iklan tersebut kemudian masuk ke Tab Url Pengiklan, kemudian pilih Blokir Url.

Apa langkahnya cukup sampai disini?

Jawabannya adalah tidak, saya sendiri bahkan membutuhkan waktu satu hari lebih untuk mengatasi semua iklan ini tetapi iklan ini masih saja muncul di situs saya, karena iklan ini memiliki banyak url namun dengan kata-kata iklan yang sama.

Jadi, jika anda ingin mencari url lainnya, silahkan gunakan fitur filter iklan diatas untuk mencarinya.

Mengapa kita harus memblokir iklan ini?

Karena Iklan ini mempunyai dampak terkena smart pricing bagi publisher, hukuman smart pricing yang diberikan oleh Google akan berdampak pada Rendahnya CPC iklan Google Adsense anda. Selain rendahnya CPC iklan anda, anda juga tidak mendapatkan hasil apapun walaupun ada reaksi pengguna terhadap iklan ini.

Cara Memblokir Iklan Kategori Sensitif

Selain memblokir iklan yang kurang ramah, anda juga bisa memblokir semua iklan sensitif pada Tab Kategori Sensitif.


Kemudian pada pilihan Diizinkan atau diblokir, silahkan pilih Blokir

Kategori ini dapat membantu anda untuk memblokir iklan yang dinilai sensitif untuk ditampilkan di situs anda.

Karena berkahnya penghasilan Google Adsense itu juga bergantung pada Iklan yang ditampilkan di situs anda, jika iklannya ramah dan relevan, tentu penghasilan yang kita dapatkan juga berkah.

Demikian semoga dengan cara ini, CPC Google Adsense kita mengalami peningkatan, serta hasilnya juga berkah.

Post a Comment

 
Top