0 Comment
Ketika anda kehilangan sebuah perangkat android, saya sarankan jangan panik terlebih dahulu, ada baiknya anda mengetahui tempat dimana terakhir kali anda melihat android anda. Jika masih didalam satu tempat, anda bisa menelepon perangkat anda menggunakan ponsel lainnya.

Tetapi jika anda tidak bisa menghubunginya, anda bisa menggunakan Google Account Anda untuk membantu menemukan dimana Ponsel Anda berada. Disarankan setiap perangkat android anda harus terhubung dengan minimal satu akun Google, karena tanpa Google Accounts anda tidak bisa menemukan ponsel anda, kecuali ada fitur lain yang bisa anda pakai.

Semisal fitur Miui Cari Perangkat jika anda termasuk pengguna ponsel Xiaomi Redmi.

Sebenarnya anda tidak perlu khawatir jika perangkat anda sudah terhubung dengan akun Google dan, karena selama ada akun Google yang aktif diperangkat, anda mempunyai kesempatan untuk menemukan ponsel dengan menggunakan Perangkat Desktop PC/Ponsel Android lain.

Berikut ini adalah tampilan ponsel saya, ketika saya melacaknya menggunakan Akun Google.

Ketika anda kehilangan sebuah perangkat android Menemukan Perangkat Android Yang Hilang Via Google Account

Kalau sudah seperti ini, ponsel anda mungkin tidak bisa di dibuka lagi oleh penemu, karena terkunci secara permanen sampai anda sendirilah yang memasukkan kata sandinya.

Syarat-syarat sebelum menemukan Perangkat Android yang hilang:

  • Pastikan Ponsel Anda terhubung dengan minimal satu akun Google.
  • Perangkat Anda sudah mengaktifkan administrator perangkat.
  • Perangkat Lain (PC/Android) untuk melacak Ponsel anda.
  • Ponsel Anda dalam keadaan Online (Paket data/Wifi).


Setelah semuanya sudah beres, mari kita buka akun Google kita melalui perangkat Android/PC yang lain. Atau jika anda tidak mempunyai atau membawa perangkat lainnya, anda bisa meminjam ponsel teman atau saudara yang bersama anda.

Cara Menemukan Ponsel Yang Hilang


  1. Buka Lewat Browser Bawaan/ Google Chrome, Masuk Ke Accounts Google.
  2. Cari fitur Temukan Ponsel Anda, lalu pilih Mulai.
  3. Pilih Ponsel yang terhubung dengan Akun Google.
  4. Masukkan Sandi Google untuk Verifikasi.
  5. Pilih Fitur untuk menemukan Ponsel Anda.


Apa yang harus dilakukan sekarang?

Gunakan Fitur Deringkan Ponsel atau Cari Perangkat - Jika Ponsel Anda hilang ditempat sekarang anda berada, silahkan deringkan ponsel anda dan Gunakan Fitur Lokasi dimana ponsel anda berada.

Gunakan Fitur Kunci Perangkat - Gunakan fitur ini secara langsung agar orang yang memegang ponsel anda tidak bisa mengakses ponsel anda sepenuhnya. Mulai dari setel sandi untuk ponsel, tulis catatan untuk penemu, dan nomor telepon untuk menghubungi anda (opsional).

Telepon Ponsel Anda - Sekarang coba telepon ponsel anda, namun jika anda tidak ingat berapa nomor telepon anda, anda bisa menggunakan fitur telepon Hangout yang disediakan oleh Google.

Keluarkan Akun Google Anda - Untuk menghindari pengaksesan Akun Google Anda, anda bisa mengeluarkan Akun Google Anda dari perangkat Anda, Anda masih bisa mencari, menderingkan, maupun menghapus data ponsel.

Nonaktifkan Kartu SIM - Untuk melindungi identitas anda, hubungi operator anda untuk masalah ini.

Hapus Semua Data Ponsel Anda - Ini adalah pertimbangan terakhir jika anda tetap tidak menemukan ponsel anda, tetapi sebaiknya ini tidak dilakukan karena setelah anda menghapus semua data ponsel, anda tidak bisa menggunakan semua fitur Pencari Perangkat diatas.

Kecuali jika anda memang benar-benar kehilangan ponsel disuatu tempat yang tidak mungkin anda kunjungi kembali, semisal tempat wisata dan sebagainya, tetapi saya sarankan anda tetap tidak menghapusnya.

Cobalah untuk memberikan hadiah kepada penemu ponsel anda, atau jika mereka berbaik hati, anda juga bisa menyuruhnya untuk mengirimkan ponsel anda dalam sebuah Paket Kiriman POS ke Alamat Anda.

Antisipasi menghindari kehilangan Ponsel

ada satu cara untuk mengantisipasi terjadinya kehilangan ponsel tanpa menginstal aplikasi tambahan, berikut antisipasinya:

- Buka Setelan Android.
- Pilih keamanan.
- Pilih Administrator Perangkat.
- Izinkan fitur Temukan Perangkat.
- Hubungkan Akun Google Anda pada perangkat anda yang lain dan lakukan hal yang sama untuk sekedar memudahkan akses (opsional).

Memang sangat beresiko sekali jika perangkat android anda hilang dalam keadaan ponsel tidak terkunci maupun dalam keadaan fitur administrator yang tidak aktif.

Untuk administrator perangkat yang tidak diaktifkan, Google mungkin akan sangat sulit membantu menemukan perangkat anda, meskipun anda sendiri sudah melacak perangkat anda melalui perangkat lainnya.

Satu lagi, selalu aktifkan paket data seluler anda, atau hubungan dengan wifi terdekat jika anda membawa ponsel anda saat dalam bepergian.

Karena juga sebagai antisipasi, jika suatu saat nanti anda lupa menaruh dimana ponsel anda atau terjadi kehilangan ponsel. Anda bisa menemukan ponsel anda nantinya dengan mudah.

Demikian semoga tulisan ini bermanfaat.

Post a Comment

 
Top